Halaman

Kamis, 07 Mei 2009

Donatur Alumni

Alumni SMP Negeri 2 Gubug membantu pembangunan lingkungan sekolah
Dalam menghadapi lomba Sekolah Sehat Tingkat Provinsi, SMP Negeri 2 Gubug masih perlu melakukan penataan lingkungan yang cukup banyak. Untuk itu diperlukan tambahann dana/biaya yang tidak sedikit guna mewujudkan lingkungan yang benar-benar sehat dan indah serta alami.
Melihat keadaan seperti itu beberapa alumni SMP Negeri 2 Gubug tergugah hatinya untuk ikut berpartisipasi dalam pengembangan almamaternya tersebut dengan memberikan bantuan dana.
Diantara alumni tersebut antara lain : Sugeng Riyadi (yang saat ini menjabat Kepala Desa Mlilir, Kec. Gubug, Kab. Grobogan, Jawa Tengah), Hendri Siswanto (Kepala kejaksaan di Kalimantan), Prihema Malini (Wiraswasta di jakarta), Siti Chotimah, Istiyani (Guru), dan Siti Badriyah.
Sekolah merasa bangga dan terharu serta berterima kasih atas kepedulian dari para alumni beberapa angkatan tersebut, demikian juga mereka bangga atas perkembangan almamaternya (SMPN 2 Gubug) selama ini.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

bagus,,,,,,,,,,,semoga para alumni SMP Negeri 2 Gubug yang sudah berkembang dalam bidang usahanya dapat turut mendukung & membantu pembangunan dan perkembangan masa lalu sekolah mereka ( SMP Negeri 2 Gubug )

By : Zig-zack

Posting Komentar